Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al-Azhar Gowa bersama IAIN Sultan Amai Gorontalo melakukan penandatanganan nota kesepahaman bersama (MoU) pada siang hari ini, Kamis (23/9) di aula STAI Al-Azhar.
Penandatanganan MoU dihadiri oleh ketua prodi Ilmu Hadis IAIN Sultan Amai Gorontalo, ketua STAI Al-Azhar Gowa beserta jajarannya. Penandatanganan dilakukan oleh ketua STAI Al-Azhar Gowa Dr. Ammar Munir, Lc.,M.Th.I. dengan ketua Program Studi Ilmu Hadis IAIN Sultan Amai Gorontalo Dr. H. Misbahuddin, M. Theo.I.
Adapun kerjasamanya antara kedua belah pihak ialah sepakat mengadakan kerja sama dalam bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
“Harapannya dengan penandatanganan antar dua institusi ini di harapkan bisa bekerjasama dan berkolaborasi dalam berbagai kegiatan yang dapat menunjang kebutuhan akreditasi kedua institusi”, ucap ketua STAI Al-Azhar Gowa.